Serba-Serbi       Harga Bitcoin Hari Ini       Belajar Menambang       Berita Bitcoin     

5 Daftar Trader Crptocurrency Terkaya Versi Forbes Tahun Ini

Discussion in 'Berita dan Ekonomi' started by berita, Jul 5, 2018.

Bitcoin - Litecoin - Dogecoin  Sharing info ini melalui » 
  1. berita

    berita Moderator

    Cryptocurrency tak lagi dipandang sebelah mata bahkan menjadi pilihan salah satu investasi yang cukup menguntungkan. Nilai beberapa cryptocurrency juga mampu setara dengan emas. Menurut majalah Forbes dalam daftar trader cryptocurrency terkaya minimum kekayaannya mencapai $350 juta. Daftar ini merupakan list trader cryptocurrency pertama yang pernah dibuat oleh majalah yang sering dijadikan panutan banyak orang dalam berbagai bidang. Penasaran siapa sajakah mereka? Yuk simak ulasannya berikut ini :
    [​IMG]
    Chrish Larsen

    Trader paling kaya yang pertama jatuh pada Chrish Larsen dengan jumlah kekayaan $7.5-$8 miliar. Chrish Larsen merupakan cofounder Ripple yang juga termasuk dalam salah stau cryptocurrency popular. Ia menyelesaikan pendidikan MBA nya di Standford University kemudian merilis Ripple bersama Jed McCeleb pada 2012 silam. Ripple sendiri diciptakan untuk memenuhi kebutuhan pengiriman dan penerimaan pembayaran Cross – Chain Universal. Keunggulan Riple sendiri yakni kemudahan bertransaksi dan lebih cepat serta mudah dijangkau oleh bank-bank konvensional.

    Joseph Lubin

    Posisi kedua kemudian ditempati oleh Joseph Lubin yang memiliki kekayaan bersih berkisar $ 1- $5 miliar. Pria berusia 53 tahun ini juga termasuk dalam pendiri ethereum. Ethereum kerap dikatakan sebagai pesaing bitcoin. Uang virtual ini merupakan hasil dari ICO yang juga sangat diterima baik di Rusia dan mendapatkan dukungan dari presiden Putin. Joseph Lubin sendiri merupakan bekas karyawan Goldmach yang juga pendiri ConsenSys. ConsenSys adalah perusahaan yang memiliki peran dalam meluncurkan token dan mata uang virtual. Perusahaan ini memiliki sekitar 600 karyawan yang tersebar di 28 negara.

    Changpeng Zhao

    Changpeng dikabarkan memiliki kekayaan bersih sebesar $1.1-$2 miliar yang merupakan penemu drai Binance. Binance sendiri ialah bursa penukaran uang virtual yang memiliki jumlah pengguna hingga 6 juta. Changpeng Zhao dikenal dengan sebutan CZ yang lahir di Jiangsu, China. Ayahnya ialah seorang professor dan pernah tinggal di Vancouver, Kanada. CZ pernah mengenyam pendidikan di Montreal’s McGill University dibidang ilmu computer. 38% pengguna Binance ialah warga AS dan didominasi oleh Jepang.

    Cameron dan Tyler Winklevoss

    Selanjutnya ada sikembar Winklevoss yang juga cofounder dari Winklevoss Capital. Mereka menjadi sangat kaya raya setelah menguangkan bitcoin yang telah mereka simpan sejak tahun 2012. Anda pasti mengetahui bahwa harga bitcoin tak seberapa pada tahun tersebut namun menguangkannya pada tahun ini bisa menghasilan ratusan persen keuntungan. Kabarnya kekayaan bersih mereka bisa mencapai 900 juta dollar hingga 1.1 miliar dolar.

    Matthew Mellon

    Ia adalah seorang investor individu yang merupakan investor awal dalam XRP yang dilaunching oleh Ripple. Kekayaan yang dimilikinya berkisar $900 juta - $1 miliar. Ia adalah salah satu pewaris dari salah satu bank terbesar di Amerika. Matthew sendiri mulai berinvestasi pada cryptocurrency beberaoa tahun lalu. Ia kekeh mendalami berinvestasi pada uang virtual ini dikala teman dan keluarganya melarangnya untuk berinvestasi. Untungnya cryptocurrency menjadi booming sejak 2017 dan menjadikannya sebagai salah satu trader terkaya.

    Selain nama-nama diatas ada pula Vitalik Buterin yang merupakan pencipta dari Ethereum. Ada pula Song Chi-Hyung yang juga founder dari Upbit. Rata-rata trader terkaya dalam daftar majalah Forbes berusia 42 tahun. Sekiranya ada 400 nama yang diseleksi dan kebanyakan merupakan warga negara Amerika. Selain bitcoin ternyata Ripple menjadi cryptocurrency dengan nilai kapitalisasi terbesar sehingga tak heran jika foundernya mendadak jadi kaya raya.
     

Share This Page



loading...
loading...